Narasumber: Elizabeth Karina Leonita SH., M.Kn.

Temu Dialog Kabar Indonesia Webinar Seri 2 kali ini akan mengangat topik tentang harta perkawinan dan warisan, sebuah topik yang perlu kita ketahui bersama agar kita tidak terjebak dalam ketidak mengertian ketika kita memerlukan pengaturan hasil kerja keras bagi diri kita sendiri, pasangan, anak cucu keturunan maupun sanak saudara.
Mengingat begitu peliknya aturan yang melekat pada harta kekayaan dan warisan dan berbagai kepentingan serta penanganan yang perlu dipikirkan maka BIS dan PerCa menghadirkan Elizabeth Karina Leonita, SH., M.Kn, seorang Notaris dan PPAT yang berkantor di Kantor Notaris Elizabeth Karina Leonita, S.H. M.Kn di lokasi strategis Kota Bogor, Jalan Pengadilan No. 23A, Bogor Tengah, Jawa Barat, Indonesia 16133. Untuk membantu menjelaskan berbagai aspek mengenai Harta Perkawinan dan Warisan.
Lulus dengan predikat Cum Laude dari Universitas Atmajaya dan kemudian melanjutkan studinya di Universitas Indonesia untuk Magister Kenotariatan dengan predikat sangat baik dan lulusan terbaik angkatan 2008. Hingga kini Notaris handal ini telah menangani PT SENTUL CITY Tbk dan Anak Perusahaan (PT SENTUL PP PROPERTI, PT IZUMI SENTUL REALTY (Opus Park) dan lainnya), PT GRAHA ANDRASENTRA PROPERTINDO Tbk (BAKRIELAND Group) dan Anak Perusahaan, VINILON Group, PROPINDO Grup dan Anak Perusahaan, termasuk PT PROPINDO SEDAYU (Apartemen Margonda Residence III, IV, V), PT VILLA INTAN PAKUAN (Perumahan Villa Intan Pakuan), PT BANK BANK NEGARA INDONESIA (Persero) Tbk, (PT BOGORINDO MULIASEJATI (Perumahan Villa Indah Pajajaran), GAPURAPRIMA Grup, SERENITY Group, PT MARGUNA TARULATA ASTAGINA PIL KITA FARMA, DELTOMED, SINTESA Group, PT INTIKERAMIK ALAMASRI INDUSTRI Tbk adalah beberapa dari perusahaan-perusahaan yang pernah bekerja sama dan dibantu oleh kantornya, khususnya untuk menangani berbagai macam proyek, dari perjanjian standar, Rapat Umum Pemegang Saham tahunan/luar biasa, right issue, akuisisi, IPO, hingga masalah-masalah khusus yang memerlukan penanganan ekstra.
Selain membantu dan menangani masalah corporate, Leonita juga membantu dan menangani kepentingan individu/keluarga dalam pengurusan perpanjangan dan pembebanan Hak Tanggungan, balik nama di Intansi setempat dan proses pengurusan hak atas tanah lainnya seperti pengurusan Sertipikat Hak Milik atas Satuan Rumah Susun (HM-SRS). Serta pelayanan lainnya yang berkaitan dengan permintaan dari pelanggan dalam hal pembuatan perjanjian, perbuatan dan ketetapan yang diharuskan oleh undang-undang/ peraturan yang berlaku, serta jasa hukum lainnya yang berkaitan dengan akta yang menjadi tugas dan pekerjaan seorang Notaris. Termasuk tapi tidak terbatas pada Pembuatan Akta Perorangan dan Keluarga, seperti Akta Sewa Menyewa, Perjanjian Kawin, Wasiat dan lain-lain.
Karenanya gunakan kesempatan ini untuk berdialog/bertanya/berdiskusi langsung tentang hal yang berkaitan dengan harta kekayaan, warisan, perjanjian kawin, perjanjian pisah harta, ketentuan pengalihan/jual-beli/balik-nama tanah dan bangunan dengan ibu Notaris ini.
Moderator: Rulita Anggraini

Rulita Anggraini, ibu tiga anak ini bukanlah sosok yang asing bagi para penggiat dan pelaku perkawinan campuran.
Memiliki pengalaman yang melimpah tentang lika liku masalah perkawinan campuran di Indonesia dan pernah menjabat sebagai Ketua Masyarakat Perkawinan Campuran Indonesia periode 2008 -2012.
Beliau juga pencetus diakuinya perjanjian pisah harta yang karenanya, kini setiap perkawinan dapat melakukan pilihan terhadap pengaturan harta kekayaan perkawinan. Apakah akan melalui jalur perjanjian kawin atau perjanjian pisah harta.
Selain giat dalam kegiatan sosial yang berkaitan dengan perkawinan campuran, beliau juga adalah sebagai salah satu founder dari UI 84 inc yang salah satu kegiatannya adalah mempererat jalinan silahturami alumni UI angkatan 84 melalui berbagai aktifitas sosial.
Catat informasi penting dibawah ini dan daftarkan diri segera:
Hari/Tanggal: Minggu, 14 Februari 2021
Pukul : 12.00 UK/19.00 WIB
Webinar Zoom dengan link registrasi: https://bit.ly/3odIM1W (tempat terbatas)
0 comments on “Meet and Greet Narasumber and Moderator: Temu Dialog Kabar Indonesia Webinar Seri 2”